TAHUKAH KAMU ???
Tahukah Kamu
PERMEN KARET ???
Hampir semua orang, terutama anak-anak suka permen karet. Sobat Mekar tahu nggak, siapa orang yang pertama kali menemukan permen karet ? Adakah manfaat permen karet untuk kesehatan ? Beberapa penelitian menunjukkan, permen karet bebas gula sangat bermanfaat sekali untuk kesehatan mulut, menetralkan asam-asam plak, dan membantu remineralisasi email gigi. Sebuah penelitian ilmiah menunjukkan , kegiatan mengunyah permen karet dapat menjadi saluran pelepas ketika mereka merasa marah atau frustasi. Kemudian orang pun akan merasa lebih rileks ketika sedang mengunyah permen karet.
Kegiatan mengunyah permen karet bebas gula dapat dijadikan alternative pengganti ngemil, karena permen karet tersebut menyediakan kalori yang lebih rendah (5-10 kalori) dibandingkan dengan makanan ringan. Sebuah penelitian di Mayo Clinic, Mennesouta, Amerika Serikat menunjukkan, kegiatan mengunyah permen karet dapat mengurangi rasa lapar, mengurangi karanjingan makanan yang manis-manis, dan mengurangi masukan makanan ringan sampai 36 kalori. Dan masih banyak manfaat lain dari permen karet.
Siapakah orang yang pertama kali menemukan permen karet ? Bagaimana asal usulnya?
Konon permen karet ini pertama kali ditemukan oleh seseorang berkebangsaan Amerika Serikat bernama Thomas Adam, pada tahun 1872. Kisahnya bermula ketika tahun 1870, si ahli foto bernama Thomas Adam ini mendapatkan sepotong karet yang biasa dikunyah oleh orang-orang dari suku Indian Meksiko.
Dua tahun lamanya (1870-1872) ia mencoba melakukan penelitian apakah bahan yang kenyal itu bisa digunakan seperti karet biasa? Ternyata tidak! Usaha Adams sia-sia belaka. Akhirnya ia kunyah saja meniru orang Indian itu. Ach…asyik juga mengunyah benda kenyal itu. Selanjutnya Thomas Adam mencoba menjual penemuannya itu ke sebuah perusahaan, namun ditolak. Dari situ Adam mencoba memproduksi sendiri, yang akhirnya perusahaan permen karet Adams cukup terkenal di Amerika Serikat.
Jadi begitulah sobat Mekar, permen karet yang biasa dikonsumsi oleh sobat Mekar sekarang ini, dulunya adalah hasil penemuan Thomas Adam.
Pikiran Rakyat
By. Delia
0 komentar: to “ TAHUKAH KAMU ??? ”
Posting Komentar